7. Prangko Dilan 1990

Assalamualaikum wr wb.

Siapa yang tidak tahu tentang Film Dilan 1990? Film tentang manisnya kisah cinta remaja SMA yang menjadi suguhan utama dalam film ini yang diadaptasi dari novel karya Pidi Baiq.

Selama satu bulan tayang di layar bioskop, film Dilan 1990 menarik perhatian lebih dari 6.000.000 penonton. Kini, Dilan 1990 tak hanya bisa dinikmati lewat bioskop, tetapi juga dengan Prangko.


Tanggal 6 maret 2018 lalu, PT Pos Indonesia mencetak Prangko Dilan 1990. Pidi Baiq mengumumkan lewat akun instagramnya akan ada launching Prangko Dilan 1990 di Graha Pos Indonesia Jl. Banda no.30 Bandung, Jawa Barat.

Hanya Prangko Dilan yang di cetak sampai 100.000 keping. Prangko seri khusus yang hitsss paling banyak sejauh ini hanya di cetak 5.000 helai. Misalnya seri-seri yang sudah terjual habis yaitu Gorila, Shio, dan Gerhana Matahari Total. 

Prangko ini terdiri dari empat desain, yang merupakan sekuensial perjalanan kisah cinta Dilan dan Milea. Prangko ini dikemas dalam lembaran minisheet yang menarik. Satu lembar Prangko dijual dengan harga Rp. 25.000,-.


Selain Prangko juga di terbitkan Kartu Pos dengan desain yang sama. Kartu Pos ini di peruntukkan bagi para fans dan anggota Postcrossing yang hobi berkirim dan bertukar Kartu Pos. Bagi para fans yang ingin menyampaikan kabarnya kepada Dilan dan Milea secara langsung, Silahkan Kartu Pos dikirimkan kepada: 

P.O BOX DILAN 
Bandung 4000 

dan

P.O BOX MILEA
Bandung 4000 

Dalam dunia Filateli nama Pidi Baiq bukanlah nama yang baru dikenal. Sejak tahun 1995, si "Ayah" sebagai seorang desainer grafis memulai karirnya dengan mendesain Prangko bertema " Cerita Rakyat ". Prangko ini pun saat itu menjadi buah bibir di kalangan Filatelis serta banyak diburu para Kolektor.

Launching Prangko ini dihadiri ratusan penggemar buku dan film Dilan. Bahkan, dihadiri oleh beberapa anggota dari Komunitas Postcrossing Indonesia. 


Nah, ternyata ada cara asyik untuk menikmati Prangko Dilan ini.
Bagaimana caranya? 
1. Gunakan hp android dengan OS versi 5 keatas.
2. Buka www.posindonesia.co.id di browser HP.
3. Klik slider banner " Prangko Dilan " untuk membuka halaman AR Prangko Dilan.
4. Klik "disini" pada kalimat "Silahkan unduh aplikasi(apk) disini".
5. Klik tombol "Download".
6. Klik/Open/Instal aplikasi yang telah di unduh (terletak di folder Download) HP Android anda.
7. Buka aplikasi(apk) AR Prangko Dilan, tunggu sampai HP anda berada pada mode kamera.
8. Arahkan kamera HP anda pada Prangko Dilan, jika berhasil akan keluar tombol "play", tekan tombolnya maka akan muncul audio visual animasi 2D dari gambar Prangko-Prangko tersebut.
9. Tekan home/back pada HP anda untuk menutup aplikasi AR Prangko Dilan.
10. Selamat mencoba....





Wassalamualaikum wr wb.

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

6. Apa itu Postcrossing?

5. 12th Postcrossing